Karawang, 17 Agustus 2024 – Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79, Swara Indonesia Cemerlang (SIC) menyelenggarakan kegiatan penanaman mangrove di Desa Sedari, Karawang. Acara ini dihadiri oleh berbagai kalangan, termasuk anggota SIC, masyarakat setempat, serta mahasiswa/mahasiswi Untar.
Kegiatan penanaman mangrove ini bertujuan untuk menjaga kelestarian lingkungan pesisir dan mengurangi dampak abrasi yang kian mengkhawatirkan di wilayah tersebut. Desa Sedari dipilih sebagai lokasi kegiatan karena merupakan salah satu daerah pesisir yang rawan abrasi dan mengalami penurunan kualitas lingkungan akibat perubahan iklim dan aktivitas manusia.
Dalam sambutannya, Ketua SIC, mengatakan bahwa penanaman mangrove ini adalah bentuk kontribusi nyata dalam menjaga ekosistem pesisir. “Mangrove memiliki peran penting dalam melindungi garis pantai, menahan abrasi, dan menjadi habitat bagi berbagai jenis fauna. Dengan menanam mangrove, kita turut menjaga keberlanjutan lingkungan untuk generasi mendatang,” ujarnya.
Selain penanaman mangrove, acara ini juga diisi dengan sosialisasi mengenai pentingnya menjaga ekosistem pesisir dan pelatihan singkat cara menanam dan merawat mangrove yang baik dan benar. Masyarakat setempat antusias mengikuti kegiatan ini, terutama para pemuda yang berharap kegiatan serupa dapat terus dilakukan di masa mendatang.
Kegiatan ini menggajak untuk turut andil dalam menanggapi isu lingkungan yang semakin marak dan relevan dengan Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya SDG 13 (Penanganan Perubahan Iklim), SDG 14 (Ekosistem Lautan dan Sumber Daya Kelautan), SDG 15 (Kehidupan di Darat), SDG 17 (Kemitraan untuk Mencapai Tujuan). Hal ini menjadi salah satu bagian dari pencerminan nilai-nilai EPIC (Excellence, Professionalism, Integrity, Creativity) yang merupakan perwujudan dari FSRD Untar dan merupakan bagian dari pengembangan kreativitas mahasiswa di fakultas ini.
Dengan semangat kemerdekaan dan kepedulian terhadap lingkungan, Swara Indonesia Cemerlang terus berkomitmen untuk menginspirasi dan menggerakkan masyarakat dalam berbagai kegiatan sosial dan lingkungan.
Kontak Media:
Humas Fakultas Seni Rupa dan Desain Untar
Email: humas@fsrd.untar.ac.id